Tuesday, February 7, 2017

Maksimalkan Pertumbuhan Otot Anda dengan 5 Superset Dasar Ini


Tidak sedikit fitnes mania yang mengaku cukup kesulitan untuk mendapatkan impiannya, yaitu tubuh yang lebih berotot karena keterbatasan waktu. Padahal, beragam latihan sudah dilakukannya. Sudah pernah mencoba latihan dengan teknik superset?

Ya, beragam alasan fitnes mania mulai datang dan berlatih di pusat kebugaran (gym). Ada yang sekedar ingin mendapatkan kebugaran, menurunkan berat badan, atau ingin membentuk tubuh agar lebih berotot. Memang, agar mendapatkan tubuh lebih berotot adalah dengan melakukan latihan intens dan rutin. Salah satunya adalah dengan teknik.

Superset adalah teknik latihan yang dilakukan dengan dua gerakan latihan secara berurutan, baik kelompok otot yang sama maupun berbeda, dengan tanpa jeda. Selain dapat melakukan dengan kelompok otot yang berbeda atau sama, jenis latihan superset juga dapat menggabungkan latihan beban dan latihan kardio. Dengan demikian, latihan superset juga dapat meningkatkan laju pembakaran yang tentunya dapat membantu fitnes mania yang ingin menurunkan berat badan.

Latihan Superset Tepat Bagi Mereka yang Tak Sempat Nge-Gym

Latihan superset memang tepat dilakukan bagi mereka yang ingin membentuk tubuh lebih berotot, terutama bagi fitnes mania yang masih pemula. Lalu apa saja manfaat dari teknik superset? [Baca Juga: Otot Lebih Besar dengan 3 Teknik Superset Berbeda]

1. Efisien Waktu dan Menantang

Mengapa latihan superset masih menjadi metode latihan populer saat ini? Latihan superset adalah melakukan dua gerakan latihan untuk kelompok otot tanpa jeda. Dengan begitu, waktu Anda juga akan lebih efisien. Karena melakukan dua gerakan tanpa jeda, tentu gerakan ini akan menjadi lebih menantang bagi Anda yang baru memulai latihan.

Dengan melakukan latihan yang banyak dalam waktu yang singkat, maka tubuh Anda akan bekerja keras dan membutuhkan kekuatan ekstra. Semakin banyak tenaga yang dikeluarkan berarti akan lebih banyak lagi otot yang akan terbentuk.

2. Merangsang Hormon Pertumbuhan

Produksi asam laktat dapat ditingkatkan dengan melakukan metode superset. Asam laktat ini berperan untuk merangsang hormon pertumbuhan seperti testosteron. Tentunya, dengan hormon pertumbuhan meningkat maka akan menjaga tubuh tetap anabolik sehingga pertumbuhan otot akan lebih maksimal. Selain dengan melakukan latihan, produksi hormon testosteron juga dapat dilakukan dengan cara suplementasi.

Note: Dengan pola latihan yang tepat dan suplementasi yang jitu, serta istirahat yang cukup, maka pertumbuhan otot juga akan lebih maksimal >> Tribulus Terrestris dari Ultimate Nutrition

Jenis Superset Dasar yang Dapat Anda Lakukan
Jika Anda ingin pertumbuhan otot yang maksimal, maka latihan superset dapat Anda jadikan pilihan yang tepat. Dan berikut ini lima jenis metode superset dasar yang dapat dilakukan untuk membantu perkembangan otot tubuh Anda.

Latihan Superset

1. Pre-Exhaustion Superset

Contoh gerakan pada jenis latihan ini yaitu leg extension diikuti squat. Teknik ini akan membuat otot dalam kelompok otot yang sama mengalami kelelahan dengan melakukan latihan isolation dilanjutkan dengan latihan compound. Sebaiknya, untuk memulai latihan ini dengan beban yang lebih ringan dari biasanya agar teknik ini efektif.

2. Post-Exhaustion Superset

Jenis latihan ini berbeda dengan yang pertama. Dengan melakukan latihan compound kemudian isolation akan memberikan kerusakan pada serabut otot di kelompok otot tertentu. Misalnya melakukan squat baru kemudian melakukan leg extension.

3. Compound Superset

Teknik ini biasanya dilakukan oleh fitnes mania yang sudah terbiasa melakukan angkat beban karena menggunakan beban yang cukup berat. Beban yang berat akan dapat menyebabkan stres pada sistem saraf pusat yang nantinya akan merangsang pertumbuhan otot. Contoh gerakannya adalah bench press kemudian incline bench press.

4. Isolation Superset

Melakukan jenis latihan ini akan membuat Anda fokus merusak kelompok otot dengan beban serta tekanan ganda. Contoh jenis latihan ini yang dapat dilakukan adalah barbell curl kemudian hammer curl.

5. Staggered Superset

Gerakan jenis latihan ini adalah untuk membuat otot-otot dari kelompok otot yang berbeda untuk tetap bekerja. Seperti melakukan bench press kemudian melakukan calf raise.

Latihan Superset untuk Bakar Lemak
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, latihan superset juga dapat dilakukan untuk meningkatkan laju pembakaran lemak yang akan sangat membantu fitnes mania yang ingin menurunkan berat badan serta menjaga kadar lemak dalam tubuhnya.

Meski demikian, sebaiknya tidak melakukan latihan superset dengan kombinasi punggung dengan bicep, dada dengan tricep, atau bahu dengan dada. Mengapa? Ini dikarenakan masing-masing kelompok otot juga bekerja secara tidak langsung ketika Anda melatih otot lainnya. Selamat berlatih. 

No comments:

Post a Comment